Menu Close

Berita & Acara

Memahami Apa Itu SQL Injection dan Cara Mencegahnya

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp

Table of Contents

Tidak ada yang tahu kapan serangan siber menimpa kita, apalagi semenjak berkembangnya teknologi, ada banyak sekali kasus penipuan yang terjadi di dunia maya. Sasaran para hacker ini biasanya adalah perusahaan-perusahaan kecil sampai besar. SQL Injection merupakan satu dari sekian banyak serangan siber yang sewaktu-waktu dapat terjadi.

Sama seperti kejahatan lainnya, tujuan dari SQL Injection adalah untuk mencuri data dan kemudian merusaknya. Sangat berbahaya apabila Anda biarkan terus terjadi. Maka dari itu, tidak ada salahnya apabila Anda mencari cara untuk mencegah terjadinya jenis serangan siber ini pada perusahaan. 

Apa Itu SQL Injection dan Bagaimana Cara Mencegahnya?

SQL Injection atau Injeksi SQL adalah singkatan dari Structured Query Language. Ini merupakan jenis serangan injeksi yang paling umum terjadi. Para hacker akan menyerang dengan menempatkan kode berbahaya dalam pernyataan SQL melalui halaman web. Mereka juga akan menggunakan kerentanan injeksi SQL untuk melewati langkah-langkah keamanan sebuah aplikasi. Serangan ini biasanya terdiri dari injeksi query SQL melalui data input dari klien ke aplikasi. 

Ketika ingin menyerang sebuah website, awal mulanya para penyerang harus menemukan input pengguna yang rentan dalam halaman website terlebih dahulu. Hal ini lantaran laman website yang rentan akan injeksi SQL dapat menggunakan input pengguna secara langsung. Setelah itu, penyerang baru dapat membuat konten input yang biasa dikenal dengan muatan berbahaya. 

Lalu apa yang peretas lakukan pada website yang mereka serang? Para hacker ini dapat melakukan otentikasi, otorisasi halaman website, dan mengambil seluruh konten dari database SQL. Bukan hanya itu saja, apabila eksploitasi injeksi SQL berhasil, maka mereka dapat membaca data sensitif dari database, memodifikasi data, contohnya seperti memperbarui atau menghapus data, dan bahkan mereka juga dapat menghapus record dalam database
BACA JUGA:

Cara Mencegah Serangan SQL Injection

Karena ini merupakan peretasan yang paling umum terjadi, maka cara untuk mencegah serangan ini pun sudah ditemukan dan dapat diaplikasikan. Salah satu cara untuk mencegah serangan ini adalah dengan memvalidasi input dan query parameter termasuk pernyataan yang disiapkan.

Kemudian, kode aplikasi tidak boleh menggunakan input secara langsung. Para developer harus membersihkan semua input, bukan hanya input formulir website. Tidak ketinggalan, elemen kode berbahaya seperti tanda kutip tunggal. Ini merupakan salah satu cara terbaik untuk mematikan visibilitas kesalahan database pada situs Anda. 

Setelah itu, apabila Anda menemukan kerentanan injeksi SQL, contohnya seperti kerentanan dalam kode terbuka, maka Anda dapat menggunakan Web Application Firewall atau WAF untuk membersihkan input sementara. 

Itu dia penjelasan singkat mengenai salah satu serangan siber yang paling umum yaitu SQL Injection, mulai dari pengertian, proses penyerangan sampai bagaimana cara agar terhindar dari jenis serangan siber yang satu ini.

Untuk mengetahui mengenai SQL Injection lebih dalam, silahkan hubungi kami

Cloudeka adalah penyedia layanan Cloud yang berdiri sejak tahun 2011. Lahir dari perusahaan ICT ternama di tanah air, Lintasarta, menyediakan layanan Cloud baik untuk perusahaan besar maupun kecil-menengah.